Marhaban Ya Ramadhan. Tahun ini siswa siswi SMP KARTIKA IV-8 melaksanakan Penilaian Akhir Tahun 2016/2017 bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. Dimana pada bulan suci Ramadhan seluruh muslim diperintahkan untuk menjalani ibadah puasa. Walau dalam keadaan puasa seluruh warga SMP KARTIKA IV-8 tetap semangat dalam melaksanakan Penilaian Akhir Tahun.
Penilaian Akhir Tahun merupakan ujian bagi seluruh siswa SMP KARTIKA IV-8 yang digunakan untuk acuan kenaikan kelas. Penilaian dilakukan selama satu minggu yang dimulai hari Senin, 29 Mei 2017 sampai hari Sabtu tanggal 3 Juni 2017. Setiap mata pelajaran sudah terjadwal dalam. Setiap hari ada dua mata pelajaran yang diujikan kecuali hari Jumat.Penilaian dimulai pukul 07.00 sampai 10.30 dimana setiap mata pelajaran diberi waktu 90 menit.
Seperti halnya puasanya yang sebenarnya melaksanakan ujian berupa menahan hawa nafsu untuk meningkatkan keimanan, siswa siswi juga melakukan penilaian akhir tahun untuk meningkatkan ilmu dan pengetahuan. Dengan menjalankan puasa maka kita menjadi tahu rasa lapar yang dirasakan saudara kita yang kurang beruntung sehingga meningkatkan iman dan rasa syukur. Begitu juga dengan melaksanakan penilaian akhir maka kemampuan siswa akan meningkat sehingga dapat naik kelas dengan nilai baik.
Semoga di bulan penuh berkah hasil yang di dapat juga baik dan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa